PRESS RELEASE KEGIATAN “FORGASI”

 PRESS RELEASE KEGIATAN

“FORGASI”

Surabaya - Himpunan Mahasiswa Kesehatan Masyarakat Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya Divisi Sosial Masyarakat Melaksankan suatu progam kerja bernama FORGASI ( Forum Gagasan dan Relasi), Proker ini merupakan kegiatan baru dari HMKM UNUSA. Forgasi, tempat bertukar cerita dan pengalaman yang bertujuan meningkatkan kualitas SDM anggota untuk belajar satu sama lain dan berkontribusi secara aktif dalam pengembangan organisasi bagi anggota HMKM UNUSA. Kegiatan forgasi ini dilaksanakan 2 kali pertemuan dengan Universitas lain, yang pertama HMKM UNUSA dengan Himpunan Kesehatan Masyarakat IIK Bhakti Wiyata Kediri, pertama kalinya dilakukan secara online yang terlaksana di tanggal 27 Januari 2024 di ikuti oleh seluruh pengurus dari HMKM UNUSA maupun Himpunan Kesehatan Masyarakat IIK Bhakti Wiyata Kediri. Untuk acara selanjutnya yakni dengan APHSA UNAIR dilakukan dengan acara offline di tanggal 21 April 2024, HMKM UNUSA berkunjung langsung ke kampus Unair.

Day 1 Bersama Himpunan Kesehatan Masyarakat IIK Bhakti Wiyata Kediri

    Walaupun yang pertama dilakukan secara online tidak menghalangi antusias seluruh anggota untuk ikut serta memeriahkan kegiatan ini, kegiatan dimulai dengan acara pembukaan dari Ketua Pelaksana dan dilanjutkan sambutan dari Bupati HMKM UNUSA dan Ketua Himpunan Kesehatan Masyarakat IIK Bhakti Wiyata Kediri. Setelah pembukaan dan sambutan selesai dilanjut dengan pengenalan antar divisi dari HMKM UNUSA maupun Himpunan Kesehatan Masyarakat IIK Bhakti Wiyata Kediri, Setelah menyampaikan divisi seluruh anggota memasuki Breakout room untuk mempermudah sharing session per divisi, di dalam room ini interaksi sangat aktif antar anggota bercerita pengalaman satu sama lain dan juga berlanjut dengan bertukar akun sosial masing-masing yanng tujuannya untuk mempererat pertemanan antar sesama. Setelah sesi sharing per divisi ini ada game yakni kahoot, game selesai dilanjut dengan sesi dokumentasi bersama dan penyerahan sertifikat.

Day 2 Bersama APHSA UNAIR

 





    Kegiata Forgasi yang kedua ini dilakukan secara offline yang di hadiri seluruh anggota HMKM UNUSA dan di sambut sangat baik oleh APHSA UNAIR. Kegiatan pertama kali dibuka dengan menyanyikan lagu wajib Indonesia Raya, Hymne Unair dan dilanjut Hymne Unusa. Selanjutnya Sambutan dari Kahima APHSA UNAIR dan Bupati HMKM UNUSA, di lanjut dengan Pengenalan Aphsa Unair dan pengenalan HMKM Unusa serta proker per divisi yang sangat menarik dan hampir sama. Kegiatan selanjutnya ada Sharing session antar organisasi yang mekanismenya berkumpul duduk melingkar sesuai divisi antara Aphsa Unair dan HMKM UNUSA, di sesi ini sangat mendapatkan ilmu dan pengalaman satu sama lain antara Aphsa Unair dan HMKM Unusa dilanjut dengan games sambung kata yang di ikuti seluruh peserta yang hadir dan yang menang games mendapatkan hadiah. Setelah games yang sangat seru dilanjut dengan Penyerahan Cendramata dari HMKM UNUSA ke APHSA UNAIR dan sebaliknya. Rangakain acara belum berhenti di penyerahan cendramata, ada lagi yakni penyampaian kesan pesan melalui padlet yang di isi oleh seluruh peserta yang hadir. dan dilanjut dengan presensi kehadiran, dokumentasi bersama dan penutup.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ketentuan PKKMB Program Studi S1 Kesehatan Masyarakat 2023

PRESS RELEASE BUSINESS PLAN COMPETITION PUBLIC HEATH FAIR (PHF)

PRESS RELEASE KEGIATAN